"Filosofi Juara"
"Filosofi Juara" Filosofi Juara , apasih yang kita tau dari Filosofi Juara?. Pertama - tama apasih yang dimaksud Juara itu?. Pernahkah kita menjadi juara dalam sebuah perlombaan? Gembirakah rasanya tatkala mendapatkan posisi pertama dalam perlombaan itu? Senangkan hati kita di saat mengangkat trofi piala atau dikalungkan mendali yang dikhususkan untuk sang juara? Juara adalah seseorang maupun kelompok yang telah memenangkan turnamen, kompetisi, liga , Olimpiade, atau kontes dalam bidang tertentu (misal bidang seni, kesenian, olahraga, menyanyi, ataupun iptek dan sains, dan lain-lain). Namun banyak orang tidak mengetahui bahwa menurut Kamus Umum Bahasa Indonesia (KUBI), kata juara juga diartikan sebagai orang yang gagah berani. Jadi, menurut arti leksikal, untuk menjadi juara, tidak selalu kita harus dapat memenangkan suatu pertandingan. Dengan kata lain, sesorang bisa jadi ber...